Polsek Medan Helvetia Melakukan Kegiatan Sambang “Go To School” Menjadi Pembina Upacara Bendera di SMU Negeri 8 Medan

MEDAN | TRANSPUBLIK.co.idPolsek Medan Helvetia melakukan kegiatan sambang “Go To School” menjadi Pembina Upacara Bendera di SMU Negeri 8 Medan di Jalan Sampali, Kelurahan Pandauhulu 2 Kecamatan Medan Area, Senin (10/2/2020) sekitar pukul 07.15 WIB hingga 08.30 WIB.

Sesuai dengan Undang-undang nomor 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara RI dan dengan adanya Perintah Lisan dari Kapolrestabes Medan, perihal agar para Kapolsek jajaran dan para perwira melaksanakan Sambang Go To School dengan menjadi pembina Upacara di Sekolah di wilayah hukum masing-masing, maka Polsek Medan Helvetia melakukan kegiatan sambang “Go To School” menjadi Pembina Upacara Bendera di SMU Negeri 8 Medan.

Baca juga:

Minggu Dini Hari Wakapolsek Medan Helvetia Pimpin Razia Rutin Antisipasi 3C dan Narkoba Serta Gank Motor di Wilayahnya

Turut hadir dalam kegiatan sambang tersebut, Kompol Faidir, SH, MH selaku Kapolsek Medan Area dan Aiptu Junaedi selaku Panit 1 Binmas.

Baca Juga:  Pastikan Kesiapan Pos Pam X dan Tingkatkan Semangat Anggota, Kapolrestabes Medan Kunjungi Pos Pam X Operasi Ketupat Toba 2020

Pada pukul 07.00 WIB, Kapolsek Medan Area Kompol Faidir, SH, MH, beserta Panit. 1 Binmas Aiptu Junaedi, tiba di SMU Negeri 8 Medan di Jalan Sampali, Kelurahan Pandau Hulu 2, Kecamatan Medan Area, yang diterima langsung oleh Kepala Sekolah dan para guru sekolah tersebut.

Selanjutnya pada pukul 07.15 WIB, Kapolsek Medan Area Kompol Faidir, SH, MH menjadi pembina Upacara Bendera, dengan Jumlah peserta upacara sebanyak 400 orang, yang terdiri dari para guru dan Siswa-siswi SMU Negeri 8 Medan.

Baca Juga:  Kapolsek Medan Helvetia Bersama Muspika Lepas Pawai MTQ 53 dI Masjid Asy Syakirin Medan

Adapun susunan Upacara yakni dari Persiapan ke Pemimpin Upacara memasuki Lapangan Upacara, ke Laporan Pemimpin Upacara kepada pembina Upacara, ke Pembina upacara memasuki lapangan upacara, pasukan disiapkan, ke Penghormatan kepada pembina upacara, ke Pengibaran Bendera Merah Putih, ke Penghormatan kepada Bendera Merah Putih, ke acara Mengheningkan Cipta dan Pembacaan Teks Pancasila oleh Pembina Upacara hingga Amanat Pembina Upacara.

“Para Siswa-siswi agar belajar dengan baik, mempunyai disiplin, mematuhi peraturan Sekolah dan orang tua serta sopan santun terhadap sesama. Para Siswa agar berusaha belajar dengan giat untuk menggapai masa depan yang lebih baik,” ucap Kapolsek Medan Area Kompol Faidir, SH, MH yang sebagai Pembina Upacara dalam kegiatan sambang pada sekolah tersebut.

Baca juga:

Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Medan Helvetia Mensuport Kegiatan Perpustakaan Mini Keliling Polsek Medan Helvetia

“Kami harapkan kepada bapak dan ibu guru, jangan bosan dan jenuh dalam mendidik Siswa-siswi, jika perlu bantuan Polri silahkan hubungi Bhabinkamtibmas kami, semoga dedikasi para guru menjadi amal ibadah,” ucap Kompol Faidir, SH, MH.

Baca Juga:  Operasi Ketupat Toba 2023 Polresta Deli Serdang Bersinergi dengan TNI dan Instansi Lainnya

Acara pada sesi terakhir acara yakni sekitar pukul 08.30 WIB dilakukan foto bersama dan Silaturahmi. (zak)

(tp/ad)

Komentar