TransPublik.co.id, Madina – Personil satuan lalu lintas Polres Madina dibawah pimpinan AKP Herliandri, SH setiap harinya melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas pada daerah rawan macet dan kecelakaan di wilayah hukum Polres Madina.
Personil Unit Laka Lantas Polres Madina Bripka M. Darma Wijaya bersama dengan Brigadir M. Kholil bertugas melakukan pengaturan lalu lintas di pasar tumpang mompang jae Kec. Panyabungan Utara Kab. Mandailing Natal, Senin (13/1/2020).
Baca juga:
Setelah kondisi arus lancar kedua personil sat lantas polres Madina tersebut melanjutkan kegiatan membantu melangsir dan bongkar muat barang dengan para pedagang di lokasi tersebut.
“Selain mewujudkan Kamseltibcarlantas di wilayah hukum Polres Madina kedua anggota saya tersebut juga membantu para pedagang membantu melangsir dan bongkar muat barang para pedagang, semoga yang mereka lakukan dapat dicontoh anggota satuan lalu lintas lintas Polres Madina lainnya,” ucap AKP Herliandri, S.H sambil mengacungkan jempol kepada kedua anggotanya. (yogi)
(tp/ad)
Komentar