TransPublik.co.id, Medan – Kebakaran terjadi pada pemukiman rumah padat penduduk oleh si Jago Merah pada sore hari sekitar pukul 17.30 WIB pada hari Senin (21/10/19) di lingkungan Pondok Seringgit, Kel Seikera hulu, Kec Medan Perjuangan.
Warga setempat histeris dan berkerumun karena terjadinya kebakaran dengan melihat kobaran api serta gumpalan asap hitam yang melambung ke atas.
Dengan demikian sigab para warga serta masyarakat melakukan tindakan bersama-sama untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya dalam menunggu petugas pemadam kebakaran.
Berselang kemudian datangnya beberapa unit mobil pemadam ke lokasi kebakaran, langsung oleh petugas pemadam kebakaran menindak lanjuti agar kobaran api segera cepat di padamkan.
Dengan hal lintasan oleh Awak Media konfirmasi dari kepala lingkungan 21, Rahmat Jalal mengatakan diduga mungkin api berasal dari salah satu rumah penduduk.
Namun hingga sekitar pukul 18.00 WIB, petugas serta unit mobil pemadam kebakaran masih berusaha melakukan tindakan memadamkan api di tengah pemukiman rumah padat penduduk pada lokasi kebakaran tersebut.
“Disamping itu juga belum ada konfirmasi lanjut dari pihak kepolisian mengenai ada tidaknya korban jiwa. Masih diselidiki penyebab kebakaran,” ujar kepling. (TP/Tim)
Komentar